Kabur ke Tulungagung, Menantu Pembunuh Mertua di Blitar Akhirnya Dibekuk Polisi

Blitar, Montera.co.id– Pelarian menantu yang tega membunuh mertuanya di Kabupaten Blitar akhirnya berakhir. Terduga pelaku berhasil dibekuk aparat kepolisian di salah satu penginapan di wilayah Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur.

Pelaku AR (22) diamankan tim Satreskrim Polres Blitar dibantu jajaran Polres Tulungagung, beberapa jam setelah peristiwa pembunuhan terjadi di Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar, Senin (26/1/2026).

Kasatreskrim Polres Blitar, AKP. Rudi Kuswoyo mengatakan penangkapan dilakukan setelah pihaknya mendapat informasi keberadaan pelaku yang melarikan diri ke Tulungagung.

“Pelaku kami amankan di salah satu penginapan di Tulungagung. Saat ditangkap, pelaku AR tidak melakukan perlawanan,” ujar AKP Rudi Kuswoyo, Selasa (27/1/2026).

Diketahui, korban ditemukan tewas bersimbah darah di dalam rumahnya dengan sejumlah luka tusuk pada bagian lehernya. Korban diduga ditusuk menggunakan senjata tajam oleh menantunya sendiri usai terjadi cekcok keluarga.

Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, pelaku sempat melarikan diri usai menghabisi nyawa korban. Polisi kemudian melakukan pengejaran dan pelacakan hingga akhirnya berhasil menangkap pelaku di wilayah Tulungagung.

Dari tangan pelaku, polisi mengamankan barang bukti berupa sebilah pisau yang diduga digunakan untuk melakukan aksi pembunuhan.

Saat ini pelaku telah dibawa ke Mapolres Blitar untuk menjalani pemeriksaan intensif. Polisi masih mendalami motif pelaku hingga nekat menghabisi nyawa mertuanya sendiri.

“Atas perbuatannya, pelaku terancam dijerat Pasal 338 KUHP tentang pembunuhan dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara,” pungkasnya. (Fitri)

Pos terkait

banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *