Jenasah Pelajar Penghuni Kost Di Pesantren Ditemukan Dalam Keadaan Mulut Berbusa

Kediri, Montera.co.id – Sesosok mayat pelajar perempuan berinisial (YBF) ditemukan di rumah kos RT 18 RW 03 lingkungan cowekan gang 2 C Kelurahan Pesantren Kota Kediri pada selasa (20/2) sekira pukul 12.00 WIB.

Kapolsek Pesantren Kompol Sugianto melalui Kanit Reskrim Polsek Pesantren Iptu Dodik Wargo menyebutkan jika kronologi kejadian tersebut bermula ketika pemilik kos yaitu Panggih yang sedang mengecek tempat kosnya dan membersihkan area kost, hingga ia menyadari jika terdapat salah satu penghuni kos yang pintunya tidak terkunci.

Bacaan Lainnya

Lanjut Dodik menyebut Panggih mengecek dan melihat penghuni kost dan didapat jika penghuni kost tertidur terlentang dengan posisi kepala menghadap ke barat diatas kasur, spontan setelah mengetahui kejadian tersebut ia lantas memanggil Ketua Rt Setempat untuk mengecek korban di TKP.

“setelah dicek didalam rumah kost ternyata korban ditemukan sudah tidak bernyawa, mulut mengeluarkan busa, posisi korban tertidur terlentang diatas kasur menghadap ke barat”, ucapnya.

Setelah itu Panggih berinisiatif melaporkan kepada pihak Kepolisian bersama sama dengan Ketua RT setempat untuk diproses lebih lanjut.(Okt/Mon)

Pos terkait

banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *