Sambut Ramadhan 2024, Lotus Garden Hotel Kediri Hadirkan Ramadhan Delight “All You Can Eat”

Kediri, Montera.co.id – Tak terasa bulan suci Ramadhan 2024 tinggal menghitung hari lagi.

Umat muslim juga mempunyai tradisi yang beragam mulai dari ngabuburit menjelang buka puasa dan berbuka puasa bersama atau lebih sering disebut bukber.

Bacaan Lainnya

Pada saat bukber inilah yang menjadi momen yang cukup spesial saat membatalkan puasa setelah menahan rasa lapar dan dahaga seharian serta biasanya pada momen tersebut dihabiskan secara kebersamaan di sebuah rumah makan atau sejenisnya.

Tak ayal jika menjelang bulan suci ramadhan 2024, berbagai tempat usaha kuliner, restoran, cafe maupun hotel mulai berlomba lomba mempersiapkan promo menarik guna menggaet pelanggan, tak mau ketinggalan Hotel Lotus Garden juga menghadirkan promo selama 1 bulan penuh yaitu All You Can Eat Ramadhan Delight 2024.

Didapat keterangan melalui Agus Suryadi selaku General Manager Lotus Garden Hotel Kediri By Waringin Hospitality yang mengungkapkan jika para pelanggan bisa memanfaatkan momen ini mulai tanggal 11 maret dan tentunya berbagai fasilitas menarik yang siap menemani momen spesial tersebut yang rencananya akan ditempatkan di Ballroom Hotel dengan kapasitas maksimal 200 orang.

Lanjut Agus menyebut jika promo ini berlaku secara terbuka umum, adapun Booking atau pemesanan mulai dibuka pada tanggal 1 sampai dengan 10 Maret 2024, tak tanggung tanggung Hotel Lotus juga memberikan harga spesial bagi para pelanggan jika memesan diawal yakni Rp 75.000/orang dari harga awal 80.000/orang.

“Cuma kalau pingin dapet harga early bird itu nanti kita booking pada tanggal 1 sampai 10 Maret. Pemakaian hanya di minggu pertama bulan Ramadhan dapat harga 75.000.”, ucapnya pada selasa (5/3).

Adapun Menu yang disediakan dalam Promo All You Can Eat Ramadhan Delight ini sangatlah bermacam macam mulai dari Maincours, aneka sambal, takjil, aneka buah, dan kurma serta menu baru yang wajib dicoba ialah Kebab Live Cooking Booking yang mencapai total 55 menu jumlahnya. Agus menambahkan jika nantinya Hotel Lotus Garden juga menyiapkan sebuah doorprize bagi para customer yang akan diundi H-1 Lebaran.

“Nah untuk win doorprizenya kita akan undi di akhir Ramadan seperti kompor, peralatan elektronik kayak kipas terus setrika, mejicom, dispenser dan sebagainya. Nanti kita undi di akhir Ramadhan nanti kita juga akan ada live musik”, pungkasnya. (Oct/Mon)

Pos terkait

banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *