KAI Daop 7 Madiun Pastikan Mudik Lebaran 2024 Nyaman & Aman

Kediri, Montera.co.id – PT KAI Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 7 Madiun memastikan jika pihaknya berkomitmen untuj memberikan kenyamanan & kemananan bagi para penumpang untuk bisa mudik ke kampung halamannya saat lebaran.

Keterangan disampaikan Kuswardojo selaku Manager Humas PT KAI Daop 7 Madiun saat dihubungi via seluler yang mengatakan jika pihaknya sudah menyiapkan 10 lokomotif untuk perjalanan reguler dan 1 Lokomotif tambahan yang akan dioperasikan nanti pada masa lebaran.

Bacaan Lainnya

“Adapun untuk masa angkutan lebaran akan dimulai pada tanggal 31 Maret hingga 21 April 2024 dengan menyiapkan 66.792 tempat duduk keberangkatan dari Daop 7 selama masa lebaran.”, ucapnya pada senin (25/03/2024).

Kuswardojo juga menambahkan jika sampai dengan hari ini pihaknya masih mengoperasikan KA reguler sebanyak 4 keberangkatan dari Daop 7, serta untuk tambahan lebaran akan dioperasikan 1 KA tambahan brantas lebaran yang rencananya akan mulai dioperasikan pada 31 Maret 2024 nanti.

Selain itu pihaknya juga akan memastikan semua sarana dan prasarana yang akan digunakan pada masa angkutan lebaran dalam kondisi siap beroperasi serta melakukan pemeriksaan bersama dengan tim DJKA Kemenhub untuk mastikan pelayanan dan keselamatan operasional KA.

“kami juga melakukan sosialisasi terkait keselamatan diperlintasan sebidang dan larangan berada di jalur KA dengan bekerjasama dengan semua stakeholder yang ada”, imbuhnya.

Ditanya terkait apabila terjadi gangguan selama perjalanan, PT KAI sudah menyiapkan sarana penolong yang nantinya akan ditempatkan di sejumlah titik antara lain di wmWalikukun, Ngawi, Magetan, Madiun, Caruban, Bagor, Nganjuk, Kertosono, Jombang, Sumobito, Kediri, Tulungagung, Blitar. (Oct/Mon)

Pos terkait

banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *